Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Vaksinasi Anak SD Usia 6-11 Tahun di Nagori Marihat Raja Berjalan Sukses

Vaksinasi Anak SD Usia 6-11 Tahun di Nagori Marihat Raja Berjalan Sukses
Foto: Proses vaksinasi anak SD usia 6-11 tahun di Nagori Marihat Raja, Kamis, (13/01/2022).
Nagori Marihat Raja
- KABAR NAGORI | Pelaksanaan vaksinasi anak Sekolah Dasar (SD) usia 6 samapai 11 tahun di Nagori Marihat Raja, Kecamatan Dolok Panribuan berjalan sukses.

Vaksinasi dilaksanakan di ruangan SDN 091452 Marihat Raja yang terletak di Huta Blok X, Nagori Marihat Raja, Kamis, (13/01/2022).
Vaksinasi Anak SD Usia 6-11 Tahun di Nagori Marihat Raja Berjalan Sukses
Foto: Seorang anak SD yang sedang menerima vaksinasi, terlihat biasa saja tanpa merasa keskitan, Kamis, (13/01/2022).
Sebanyak 108 murid yang berasal dari 3 sekolah di Nagori Marihat Raja yakni SDN 091452 Marihat Raja, SDN 095239 Silau Puluk dan SDN 097386 Sagala sukses divaksin dengan jenis vaksin Sinovac.

Selain murid dari ke-3 SD tersebut, di tempat yang sama, para vaksinator juga memaksin murid yang berasal dari SDN Marihat Baru dari Nagori Marihat Dolok.
Vaksinasi Anak SD Usia 6-11 Tahun di Nagori Marihat Raja Berjalan Sukses
Foto: Anak yang baru selesai divaksin di ruang observasi, Kamis, (13/01/2022).
Para anak didik yang telah divaksin mengaku tidak merasa sakit ketika divaksin dan merasa bangga, karena sudah menunggu jadwal vaksin selama seminggu.

"Tidak sakit," katat Abednego Sirait yang diamini oleh teman-temannya yang lain, Jokowi Jaya Manik, Eliezer Firdaus Sitinjak, Amori Manik dan Mangerbang Butar Butar.

Ketika ditanya mengenai perasaannya,  Caroline Syalomhyta - salah seorang murid SDN 095239 Silau Puluk mengatakan "Ya banggalah, karna sudah divaksin. Sudah sama aku sama Bapak, sama-sama sudah divaksin." Kata Syalomhyta menjawab ketika ditanya ayahnya yang mendampinginya, usai divaksin.

Yohana Chrysthyne Sitinjak - yang juga salah seorang murid SDN 095239 Silau Puluk yang duduk di bangku Kelas V juga mengatakan "Sudah seminggu kami tunggu untuk vaksin di SD kami."

Lamsegar Manik, salah seorang dari orang tua murid yang turut mendampingi anaknya ketika divaksin mengaku sangat senang dengan adanya vaksinasi untuk anak-anak SD di tempat anaknya bersekolah.
Vaksinasi Anak SD Usia 6-11 Tahun di Nagori Marihat Raja Berjalan Sukses
Foto: Lokasi vaksinasi/SDN 091452 Marihat Raja dilengkapi dengan sarana CTPS.
Sementara Alexchander Sitinjak, Sekretaris Nagori Marihat Raja mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berperan demi suksesnya vaksinasi anak SD di Nagori Marihat Raja.

"Terima Kasih kepada semua pihak yang telah menyukseskan vaksinasi anak SD usia 6 sampai 11 tahun di Nagori Marihat Raja. Sangat banyak pihak yang berperan di vaksinasi ini, Tim vaksinator yang tidak mengenal lelah, para guru, personel dari Polsek Tiga Dolok, personel dari Koramil 09/TB dan terkhusus kepada Bapak/Ibu selaku orang tua dari anak didik yang telah mendukung serta turut mendampingi anaknya saat melaksanakan vaksinasi, serta terutama untuk anak-anak yang sudah mau dan tidak takut divaksin." Kata Alexchander menyampaikan ungkapan terima kasih.

"Dengan terlaksananya vaksinasi kepada anak SD usia 6 sampai 11 tahun di Nagori Marihat Raja, semoga  proses pembelajaran di tingkat SD bisa cepat berjalan norman seperti sedia kala." Kata Alexchander sembari berharap.
IKLAN