Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Sosok Junita Malau, Putri Simalungun Peraih Medali🏅 Emas di SEA Games 2021 di Vietnam

Kelurahan Tiga Runggu - KABAR NAGORI | Junita Malau merupakan seorang atlet wushu putri peraih medali 🏅emas yang berasal dari Kelurahan Tiga Runggu, Kecamatan Purba, Kabupaten Simalungun.

Ia menyabet medali emas pada kejuaraan Pesta Olahraga Negara-Negara Asia Tenggara  atau yang sering dikenal Southeast Asian Games (SEA Games) 2021 atau yang dilaksanakan di Vietnam pada 15 Mei 2022.

Kini, usianya telah menginjak kepala tiga, ia lahir pada 26 Mei 1991 di Naga Pane, Tigarugu, Kabupaten Simalungun.

Junita merupakan alumni SMA GBKP (Gereja Batak Karo Protestan) Kabanjahe, Kabupaten Karo dan meneruskan pendidikan ke Universitas Negeri Medan (Unimed).

Meski sibuk mengikuti berbagai kejuaraan wushu, Junita Malau tetap mempertahankan pendidikannya.
Ia bahkan telah mengantongi gelar sarjana dari Universitas Negeri Medan (UNIMED) dengan jurusan olahraga.

Setelah lulus dari kuliahnya dan saat tidak ada kegiatan latihan di pelatnas (pemusatan latihan nasional), Junita Malau mengaku lebih sering berada di ladang. Ia menanam berbagai jenis tanaman buah-buahan di ladangnya.

Pada SEA Games 2021 Vietnam ini, Junita Malau yang merupakan 'Srikandi Indonesia' itu berhasil menyumbangkan satu medali emas untuk Indonesia saat memenangkan nomor sanda wanita 48 kg. 

Selain itu, Junita juga memiliki prestasi lain seperti runner up kejuaraan dunia wushu 2014 hingga medali emas di PON (Pekan Olahraga Nasional) Papua.

Berikut prestasi yang diraih oleh Junita Malau di bidang olah raga cabang Wushu:
  • Menjadi runner up Kejuaraan Dunia Wushu di Jakarta pada November 2014.
  • Peraih Medali emas di PON Papua pada tahun 2021.
  • Peraih Medali emas di SEA Games 2021 di Vietnam pada tahun  2022.
IKLAN