Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Dolok Sigualon, Spot Selfie Seolah Melayang di Udara

Nagori Sibaganding – Dolok Sigualon, salah satu spot Selfi yang tak boleh dilewatkan di Nagori Sibaganding, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun.

Lokasi spot selfi ini berada tepat di atas Penatapan Parapat yang kini semakin menarik untuk dikunjungi.

Seperti namanya, Dolok (dalam bahasa Batak artinya bukit) ini tentu berada di ketinggian, sehingga butuh tenaga ekstra untuk mencapainya. 

Tapi tidak perlu khawatir, bagi para traveler yang tidak kuat berjalan kaki, sudah dibangun jalan rabat beton yang bisa dilalui kendaraan.

Bagi para penghobi sepeda gunung, akses jalan ini juga sangat cocok untuk ditaklukkan.

Jika sepanjang penatapan di jalan lintas Parapat – Pematangsiantar saja sudah cukup tinggi dari permukaan Danau Toba, Dolok Sigualon ini tentu jauh lebih tinggi lagi. Sebab untuk mencapai Dolok Sigualon ini kita harus mendaki lagi melalui persimpangan jalan dari areal penatapan Parapat.

Beberapa saat setelah memulai perjalanan ke atas bukit, traveler tentu akan disuguhi keindahan alam Danau Toba.

Selanjutnya, hamparan ilalang di antara kebun kopi yang seolah menempel di dinding bukit berbatu sungguh semakin menyatukan pengunjung dengan alam.

Di lokasi, beberapa wahana selfie sudah menanti para traveler loh...  Salah satunya wahana selfie berupa replika speed boat. Replika speed boat ini dibangun di dinding tebing bukit dengan tiang penyangga yang cukup tinggi untuk menopang bagian depan Speed Boat.
Dolok Sigualon,  Spot Selfie Seolah Melayang di Udara
Foto: Replika Speed Boat untuk spot selfi seolah melayang di udara
Saat berada di dalam speed boat ini, seolah kita sedang berselancar di awang-awang. Terlebih saat angin berhembus kencang, sangat seru.

Selain replika speed boat ini, juga tersedia wahana selfie di atas pohon. Panorama dari Dolok Sigualon ini memang sungguh memiliki sensasi tersendiri.
Dolok Sigualon,  Spot Selfie Seolah Melayang di Udara
Foto:  spot selfi di atas pohon seolah melayang di udara
Selain menyuguhkan panorama alam Danau Toba, dinding bukit batu yang menjulang kokoh juga sangat tepat dikembangkan untuk olah raga panjat tebing.

Di sekitar lokasi kini juga sedang dikembangkan kebun bunga yang dikelola oleh Kelompok Sadar Wisata Jaya Abadi. Kedepannya, objek wisata Dolok Sigualon ini juga akan dihiasi oleh beragam tanaman bunga.

Dolok Sigualon ini juga sudah tersambung dengan Bangun Dolok hingga keluar ke Terminal Parapat.

Untuk mencapai lokasi cukup mudah, hanya berjarak sekitar 5 Km sebelum kota Parapat kalau kita datang dari arah Pematangsiantar. Di persimpangan menuju lokasi sudah dibangu   gapura sebagai penanda.
Dolok Sigualon,  Spot Selfie Seolah Melayang di Udara
Foto: Gapura, penanda akses masuk ke Dolok Sigualon, spot selfi seolah melayang di udara
Nah tunggu apa lagi? Yuk segera jajal spot selfi di Dolok Sigualon ini!
IKLAN